ROCKET INFO


6 Cokelat Termahal Di Dunia Bertabur Emas Dan Swarovski

17 Dec 2019
...

Hampir semua orang suka dengan cokelat, berbagai bentuk dan rasa yang unik dihadirkan sangat bervariasi di berbagai belahan dunia. Dulu, cokelat adalah makanan mewah bagi suku Aztec, dan hanya orang-orang tertentu saja yang dapat menikmatinya. Namun sekarang cokelat bisa dinikmati oleh berbagai kalangan dan bisa didapatkan di minimarket terdekat. Meskipun bukan barang mewah, secara keseluruhan masih ada jenis-jenis cokelat yang tergolong mewah. 

Di dunia terdapat berbagai jenis cokelat mewah yang dibanderol dengan harga mahal. Berikut cokelat termahal dari berbagai penjuru dunia yang bertabur emas dan swarovski:

1. Chocopologie Chocolate Truffle by Knipschildt

Cokelat yang satu ini dibuat spesial oleh Fritz Knipschildt dengan harga yang dibanderol 2.600 Euro atau setara Rp. 41 juta. Warnanya cenderung gelap, cokelat ini terbuat dari 70 persen cokelat Valrhona dengan vanilla, minyak ruffle, dan bahan rahasia lainnya.

2. Le Grand Louis XVI by Debauve & Gallais

Dengan bahan berkualitas terbaik, Debauve & Gallais meluncurkan Le Grand Louis XVI. Cokelat tersebut dipatok dengan harga 900 Euro atau setara dengan Rp. 14 juta. Bahan dasarnya adalah Dark Chocolate 99 persen dan sisanya adalah bahan-bahan yang cukup langka.

3. Chocolate With Edible Gold by DeLafee

DeLafee mengeluarkan varian cokelat dengan balutan emas. Cokelat ini dibanderol dengan harga 508$ atau setara Rp. 7 juta. Cokelat yang dipastikan dipilih dengan kualitas terbaik yang dihias dengan emas yang bisa dimakan. Padahal sayang ya Rocketers, emasnya dimakan?

4. Amedei Toscano Black Truffles Swarovski

Adalah cokelat mewah yang diproduksi oleh Amedei, sebuah perusahaan cokelat di Italia. Harganya mencapai 294 Euro atau jika dirupiahkan menjadi Rp. 5 juta. Sesuai dengan namanya. Cokelat ini dibuat dengan kualitas terbaik, truffle hitam, champagne, dan emas. Dengan menggunakan kotak yang juga tak kalah mewahnya dengan berhiaskan 450 kristal Swarovski.

5. The Aficianado’s Collection by The House of Graue

Perusahaan asal Swiss ini turut membuat cokelat mahal dengan varian rasa sebanyak 14 jenis. Semuanya terbuat dari cokelat terbaik dan dihargai 200 Euro atau sekitar Rp. 3 juta.

6. Richart

Perusahaan asal Perancis ini membuat cokelat dengan cita rasa yang berbeda. Cokelatnya didatangkan langsung dari Haiti, Madagaskar, dan Venezuela. Rasanya pun beragam mulai dari herbal hingga buah-buahan. Harga yang dipatok sebesar 120$ per-pound atau sekitar Rp. 1 juta.

Bagaimana Rocketers, tertarik untuk membeli cokelat mewah diatas? Atau cukup menikmati lezatnya Chocolate Milkshake Float dari Rocket Chicken dengan harga yang terjangkau?


TOP