ROCKET INFO


Manfaat Kentang Bagi Kesehatan Tubuh

15 Jul 2019
...

 

Produk olahan makanan yang berbahan dasar kentang sering dianggap sebagai makanan yang tidak sehat. Namun sebenarnya manfaat kentang dari kandungan nutrisinya sangat baik bagi kesehatan. Bahkan dapat menurunkan berat badan, dengan tidak mengesampingkan pada prinsip dasar keseimbangan kalorinya. Kentang merupakan salah satu sumber karbohidrat yang cukup digemari oleh banyak orang sebagai pengganti nasi. Jenis umbi-umbian ini tergolong mudah untuk diolah dan dikreasikan menjadi menu pembuka, menu utama, maupun sebagai makanan penutup yang lezat.

Tidak hanya mempunyai rasanya yang lezat, kentang juga mempunyai berbagai kebaikan yang terkandung di dalamnya. Apa saja manfaat kentang bagi kesehatan? Simak dibawah ini:

1. Mengandung Antioksidan

Kentang sangat kaya akan senyawa flavonoid, karetonoid, dan asam fenolik. Senyawa-senyawa tersebut mempunyai peran sebagai antioksidan didalam tubuh yang dapat mencegah radikal bebas yang biasanya muncul dan merusak sel tubuh. Bahkan kumpulan radikal bebas yang diyakini sebagai salah satu faktor resiko penyakit kronis seperti jantung, diabetes, dan kanker. Penelitian mengenai Nutrition And Cancer pada tahun 2011 menunjukkan bahwa antioksidan dalam kentang dapat menekan pertumbuhan sel kanker pada hati dan usus besar. Untuk itu, jika Rocketers ingin menurunkan resiko berbagai penyakit tersebut, Rocketers bisa mengkonsumsi kentang.

2. Dapat Mengendalikan Gula Darah

Banyak yang mengatakan jika kentang tidak baik bagi penderita diabetes, padahal sebaliknya. Kentang dapat membantu mengendalikan gula dalam darah. Jadi bagi penderita diabetes, tidak perlu khawatir mengenai hal tersebut. Kentang menjadi sumber karbohidrat yang cukup aman untuk dikonsumsi. Kentang mengandung pati resisten yang tidak bisa sepenuhnya diserap oleh tubuh. Ketika pati resisten ini masuk ke dalam usus besar, pati ini akan menjadi sumber nutrisi untuk bakteri baik yang ada dalam usus besar. Selain itu, sebuah penelitian dalam Medicine (Baltimore) pada tahun 2015 yang dilakukan pada orang yang mempunyai dua tipe diabetes juga menunjukkan setelah mengkonsumsi makanan dangan pati resisten dapat membuat kerja insulin, hormon, pengendali gula darah menjadi optimal. 

3. Baik Untuk Pencernaan

Dengan pati resisten yang dimiliki oleh kentang bisa membantu memperbaiki sistem pencernaan. Saat pati resisten masuk ke dalam usus, pati ini akan dimakan oleh bakteri baik. Kemudian bakteri tersebut akan mengubahnya menjadi asam lemak rantai pendek. Nah, asam lemak ini mempunyai segudang manfaat bagi kesehatan, antara lain dapat mengurangi resiko peradangan usus besar, memperkuat pertahanan usus besar, dan mengurangi resiko kanker kolorektal (kanker usus besar). Selain itu, asam lemak juga penting untuk membantu orang yang mengalami infeksi usus.

4. Bebas Gluten

Kandungan zat yang ada dalam kentang merupakan bebas gluten. Gluten adalah jenis protein yang ditemukan dalam biji-bijian seperti gandum. Bagi orang yang mengalami masalah dalam mengolah gluten, seperti penyakit celiac, kentang bisa dijadikan pilihan yang tepat. 

5. Menjaga Tekanan Darah Agar Tetap Normal

Dilansir dalam lama Live Science, kentang merupakan sumber kalium yang baik, bahkan jumlahnya lebih banyak jika dibandingkan dengan buah pisang. Kalium adalah mineral yang dapat membantu menurunkan tekanan darah dengan cara merangsang pembuluh darah untuk melebarkan ukurannya. Selain itu kentang juga mengandung kalsium dan magnesium yang berperan dalam mengendalikan tekanan darah normal.

6. Menjaga Kesehatan Jantung

Karontenoid dalam kentang dapat membantu menjaga fungsi jantung dengan baik. Vitamin B6 juga membantu mengurangi radikal bebas pada sel jantung dan sel-sel tubuh lainnya. Vitamin B6 memiliki peranan penting dalam proses metilasi, fungsinya adalah mengubah homosistein, molekul yang berbahaya menjadi metionin, struktur komponen baru dalam protein. Jika terlalu banyak homosistein dalam tubuh dapat merusak dinding pembuluh darah dan kadarnya yang semakin tinggi memiliki kaitan terjadinya peningkatan resiko serangan jantung dan stroke. 

Diatas merupakan beberapa manfaat kentang bagi kesehatan, jadi jika Rocketers merupakan pecinta french fries Rocket Chicken. Tidak perlu khawatir mengenai aman atau tidaknya kentang untuk dikonsumsi tubuh bagi kesehatan. 

Informasi lebih lanjut, hubungi:      

www.rocketchicken.co.id      

Apps Android/iOS: Rocket Chicken  

Rocket Chicken  Sidomoyo, Godean, Sleman Yogyakarta      

Email: [email protected]  

Telp: 0818 277 981 (kemitraan)

 


TOP